Azarine Magic Colour Lip Serum

Logo azarine

Dengan berbelanja produk ini melalui link affiliate kami, ingredio.id mendapat sedikit komisi yang akan digunakan untuk pemeliharaan, pengembangan dan operasional website.

Deskripsi produk

Azarine Magic Colour Lip Serum

Sumber : Azarine official Website

Serum pelembab bibir yang dapat berubah warna saat diaplikasikan ke bibir. Dengan smart colour change technology yang bisa berubah mengikuti pH bibir, agar bibir tampak sehat kenyal. Serum ini cocok untuk di pakai sehari- hari untuk di rumah maupun bekerja, dengan tampilan warna soft natural looking heathy lip ( tidak menor/ strong).

Diformulasikan dengan minyak zaitun, bunga matahari dan vitamin E untuk antikoksidan dan melembabkan bibir pecah atau kering.


Komposisi / Ingredients

Azarine Magic Colour Lip Serum

EWG Score

Diisostearyl Malate, Hydrogenated Polysobutene, Triethylhexanoin, Cyclopentasiloxane, Glycine Soja Oil, Tocopheryl Acetate, Olea Europaea (Olive) Fruit Oil, Sunflower (Heilanthus Annuus) Seed Oil, Cl45410, Ceramide 3, BHT.

Bahan dapat berubah sesuai kebijakan produsen. 
Untuk daftar bahan terlengkap dan terbaru, silakan merujuk pada kemasan produk.

Harga & Ukuran

3,5ml – IDR 55.000 (IDR 15,714/ml)

Harga yang tertera adalah harga normal tanpa diskon. Harga dapat berbeda sesuai kebijakan seller.
Harga yang ditampilkan di ingredio.id adalah berdasarkan harga pasaran rata-rata yang kami dapatkan ketika artikel ini dibuat dengan pembulatan.

Cara Penggunaan

Oleskan magic colour lip serum pada bibir trutama pada bibir kering dan pecah pecah. Dapat di gunakan kapanpun. Dan boleh dibawa tidur.



Informasi Komposisi

Cyclopentasiloxane

Silikon berstruktur siklik berukuran panjang 5 unit yang sangat umum digunakan. Bersifat setipis air dan tidak menempel di kulit namun dapat menguap (disebut silikon volatil). Mirip dengan silikon lainnya, Cyclopentasiloxane memberi kulit dan rambut kesan halus dan lembut.

Tocopheryl Acetate

Versi vitamin E murni yang paling umum digunakan dalam kosmetik. Menurut Leslie Baumann, meskipun bahan ini lebih stabil dan memiliki masa simpan yang lebih lama, ia juga lebih sulit diserap oleh kulit dan mungkin tidak memiliki efek perlindungan cahaya mengagumkan yang sama dengan Vit E.

Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil

Minyak tanaman dari biji bunga matahari yang bersifat tanpa bau yang biasa digunakan sebagai emolien dalam kosmetik.

BHT

Butylated hydroxytoluene, sintetis antioksidan kuat yang dapat memberikan masalah kesehatan bila dikonsumsi secara oral. Jumlah penggunaan BHT dalam produk kosmetik biasanya 0,01-0,1%, dan tidak menimbulkan risiko bagi kulit, juga tidak menembus kulit cukup jauh untuk diserap ke dalam aliran darah.

Rating & Review

Total Review

4.0
Rated 4.0 out of 5
4.0 dari 5 bintang (berdasarkan 1 ulasan)
Luar biasa!! 🤩0%
Bagus 😚100%
Biasa saja 🙂0%
Kurang 😕0%
Mengecewakan 😡0%

Azzarine lip serum

Rated 4.0 out of 5
09/08/2022

7hr stlh pemakaian bibir q ngelupas mngkin sel kulit mati.. Trus q ngerasa bibir q makin tebal kya jontor.. Normal ga sih?? Wrna bibir q yg gelap berangsur memerah sih.. Ga se gelap dlu.. Q juga ngerasa agak lbh kenyal tp yg bikin heran ini bibir knp jd kaya makin tebal aja.. 😂😂

Hanifaisya
Share on:

Tinggalkan komentar